Style Warnabiru.com, Bagi ibu hamil yang sedang menjalankan program diet, ada baiknya Anda benar – benar selektif dalam memilih makanan yang akan Anda konsumsi. Pasalnya, ada janin didalam rahim yang butuh asupan bergizi walau Anda sedang dalam program diet.
Dengan memberikan asupan nutrisi yang baik, tentu akan membantu tumbuh kembang janin didalam rahim baik juga. Lantas jika seorang ibu hamil sedang berada dalam kondisi diet, makanan sehat diet ibu hamil yang seperti apa yang cocok untuk dikonsumsi? Disini kami akan berikan ulasannya untuk Anda.
Daftar Makanan Sehat Diet Ibu Hamil yang Recommended
Telur
Makanan sehat diet ibu hamil yang pertama direkomendasikan untuk Anda adalah telur. Didalamnya terdapat kandungan choline yang bisa membantu perkembangan otak pada bayi Anda. Telur merupakan bahan makanan yang sangat terjangkau dan sangat mudah didapatkan.
Telur kaya manfaat dan vitamin. Karena terdapat kandungan choline, hal tersebut menjadikan bahan makanan sehat diet ibu hamil yang satu ini sangat membantu dalam proses perkembangan otak si bayi.
Ikan
Ikan juga sangat penting dikonsumsi oleh ibu hamil. Utamanya ikan salmon dan ikan tuna. Hal tersebut karena didalamnya terdapat kandungan asam lemak omega 3 yang cukup tinggi. Mengenai bagaimana tata cara mengolahnya, ikan bisa Anda kukus sampai matang dan konsumsi selagi hangat.
Akan tetapi tidak dianjurkan semua ikan dilahap habis oleh ibu hamil. Ada beberapa jenis ikan yang tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh ibu hamil diantaranya yaitu jenis ikan king makarel dan striped bass karena jenis ikan tersebut memiliki kandungan merkuri yang sangat berbahaya bagi ibu hamil dan janin didalam rahim.
Produk susu
Produk susu merupakan bahan makanan yang banyak mengandung aneka vitamin didalamnya seperti vitamin B, zat besi dan magnesium. Melalui pengonsumsian susu, tulang bayi dan ibu akan tetap kuat dan sehat terjaga.
Didalam produk susu juga terdapat kandungan probiotik dimana kandungan tersebut membuat ibu hamil terhindar dari berbagai macam potensi infeksi, alergi dan bakteri. Untuk jenis susu yang cocok dikonsumsi ibu hamil, sebenarnya jenis susu apapun bisa dikonsumsi oleh ibu hamil. Akan tetapi lebih dianjurkan ibu hamil mengonsumsi susu hamil sebagai penyeimbangnya.
Sereal
Sereal merupakan bahan makanan yang diperkaya kandungan zat besi dan vitamin yang sangat baik untuk tubuh. Namun dalam mengonsumsi sereal baiknya Anda perhatikan kandungan garam, kadar gula dan lemak didalamnya.
Usahakan Anda memilih sereal tanpa pemanis dan perasa karena akan lebih sehat. Anda juga tidak akan mengalami penambahan berat badan secara drastic karena sereal tanpa pemanis dan perasa dapat mengenyangkan lebih cepat serta menekan nafsu makan pada ibu hamil.
Aneka buah – buahan
Buah – buahan sangat baik untuk Anda konsumsi dan Anda jadikan sebagai kudapan setiap hari. Ada beberapa jenis buah yang sangat dianjurkan dikonsumsi ibu hamil seperti buah pisang yang kaya kandungan potassium dan serat serta buah jeruk yang kaya kandungan vitamin C didalamnya. Kandungan vitamin C didalam buah jeruk dapat membantu melawan infeksi dan membantu proses penyerapan zat besi jauh lebih baik lagi.
Itulah berbagai ide makanan sehat diet ibu hamil yang paling direkomendasikan untuk Anda konsumsi. Konsumsi secara rutin dan dapatkan manfaat sehatnya setiap saat untuk diri Anda sendiri dan janin didalam rahim.